Kamis, 06 Maret 2014
Reporter : Ocvita Ardhiani dan Larasayu 
http://www.livestockreview.com/

Jakarta. Kota yang begitu padat akan penduduk ini sudah menjadi tempat melakukan rutinitas sehari-hari. Keriuhan ibukota yang semakin menjadi-jadi, tentunya menimbulkan masalah bagi sebagian besar masyarakat urban. Baik untuk yang mempertaruhkan nasibnya dengan mencari nafkah, partisipan politik yang giat mempromosikan dirinya, sampai pelahap ilmu yang begitu semangat mencari pengalaman baru. Kegiatan ini kian berulang setiap harinya hingga dirasakan penat tak berarti.
Memasuki musim liburan, pastinya akan membuat Anda dan keluarga merencanakan rekreasi bersama. Aktivitas pelik yang meremas otak tentu membutuhkan sarana pelepasan penat yang tepat. Tempat hiburan pun menjadi alternatif yang dipilih oleh kebanyakan orang.
Salah satu tempat paling diminati adalah Cisarua. Pemandangan indah dihiasi pohon-pohon rindang serta kebun teh, dapat memanjakan mata siapapun yang melihatnya. Kawasan bercuaca sejuk yang terletak di Kabupaten Bogor ini menyajikan kebahagiaan tak terduga. Banyaknya tempat wisata dapat memberikan opsi bagi Anda.
Di era globalisasi yang serba cepat ini, menuntut insan manusia menjadi lebih aktif. Tempat wisata yang menyajikan hiburan memang sudah cukup untuk memuaskan hasrat bahagia Anda. Namun, itu saja tidak efektif. Wisata edukatif adalah pilihan tepat untuk Anda dan keluarga. Nah kali ini, kami mengajak Anda untuk mengenal salah satu tempat wisata terbaik di kawasan Cisarua. Tepatnya di daerah dataran tinggi Puncak.
Cimory Mountain Dairy atau lebih dikenal dengan Cimory adalah perusahaan yang bergerak di bidang pengolahan hasil ternak khususnya sapi. Olahan yang berbahan dasar susu ini bisa menjadi berbagai macam pangan serta minuman yang dapat memberikan asupan gizi cukup untuk masyarakat. Tidak hanya itu, perusahaan yang terletak di Jl. Raya Puncak No. 435 KM 77, juga mengolah daging sapi dan kacang kedelai yang juga merupakan sumber protein hewani dan nabati. Jelas saja, susu dengan berbagai jenis rasa, sosis sapi, sampai ke tahu jepang (tofu) bisa diproduksi.
Donny Souisa, manager bagian edukasi dan product knowledge, mengenalkan konsep wisata edukatif kepada pengunjung. Dairy Educational merupakan tema yang diusung perusahaan yang sudah melebarkan sayap sampai ke Semarang, Jawa Tengah ini.
Kesadaran akan rendahnya prosentase konsumsi protein di Indonesia, melandasi berdirinya perusahaan ini. “Owner-nya sendiri seorang ahli teknologi. Jadi dia mau orang Indonesia dapat asupan protein. Negara kita termauk yang paling jelek (prosentase konsumsi protein perkapitanya – red).”, tutur Donny. Dari sinilah awal mula terbentuknya sebuah perusahaan yang bergerak di bidang hasil olahan ternak.
Apa yang ingin Cimory sumbangkan kepada Indonesia pun begitu jelas. Terlihat dari visi misi perusahaan ini, yaitu : “Meningkatkan konsumsi protein masyarakat Indonesia.”.
Di tempat ini, Anda bisa memilih paket wisata edukatif. Cimory Dairy Tour adalah program wisata edukatif yang ditawarkan oleh perusahaan ini. Konsep program ini untuk mengenalkan asal-usul macam-macam produk susu. Mulai dari peternakan sampai proses pengolahan menjadi susu siap minum atau yang disebut sebagai grass to glass.
Dimulai dengan mengenal alam di sekitar Cimory yang penuh dengan tumbuhan-tumbuhan tropis. Pengunjung akan disuguhkan dengan pemandangan luar biasa yang dapat dinikmati dengan mata telanjang. Anda pun dapat bertanya mengenai peranakan tanaman Anggrek Bulan yang di lestarikan oleh pihak Cimory. “Kami mengembang biakannya (tanaman Anggrek Bulan – red) dan pengunjung bisa membelinya untuk ditanam dirumah.” tutur Subangkit, karyawan Cimory Resto di Cisarua.
Nah, setelah menikmati keindahan alam, pengunjung akan diajak untuk melihat secara langsung proses cow milking atau pemerahan sapi di Cimory Mini Farm. Sapi-sapi yang dipelihara di Cimory adalah sapi terbaik hasil peranakan sapi Belanda yang di inseminasi (dikembang biakkan – red) dengan pemeliharaan yang sangat terjaga. Mengapa bukan sapi Indonesia? “Di Indonesia mah tidak ada sapi untuk diperah. Adanya sapi pedaging.”, kata Yayat, pegawai ternak Cimory. Yayat pun mengatakan bahwa sapi-sapi yang diternakkan di perusahaan dairy asli dari Indonesia ini adalah ternak terbaik yang ada di Indonesia. Setiap hari sapi dimandikan sebanyak 4 kali untuk menjaga kebersihannya. “Kalo sakit, nanti dokter hewannya yang kesini (peternakkan sapi Cimory – red)”, tambah Yayat.
Pengawasan mutu dari susu yang dihasilkan sapi-sapi ini begitu ketat. Hanya sapi yang berusia dibawah 12 tahun yang akan diperah. Jika memang sudah lebih dari usia ini, susu sudah tidak enak untuk dikonsumsi. 3000 ekor sapi yang gemuk diperah setiap harinya dengan kontrol mutu yang sangat baik. Sehingga ketika konsumen mencicipi rasa dari produk Cimory, perasaan senang dan puas dapat tercapai.
Terdapat program-program yang bertujuan untuk lebih mengenalkan pengunjung, terutama anak-anak, kepada bagaimana proses pengolahan susu. Anak-anak akan diajak untuk ikut memerah sapi. Tidak hanya melihat bagaimana para pemerah susu bekerja, namun pengunjung dapat ikut merasakan sensasinya. “Biasanya sih anak-anak awalnya pada takut gitu sama sapinya. Eh tapi setelah sudah mencoba, mereka ketagihan.”, jelas Yayat.
Nama sapi yang ada di Cimory ini pun lucu. Sang induk diberi nama Cimo dan anaknya diberi nama Mory. Anak-anak yang mengetahui keunikan nama dari hewan penghasil susu ini pun tergelak riang. Di tempat cow milking ini terdapat 4 ekor sapi perah yang diberi nama Cimo 1, Cimo 2, Mory 1, dan Mory 2.
Setelah pengunjung mencoba bagaimana cara memerah susu sapi, masih ada lagi rangkaian kegiatan yang edukatif. Film yang berjudul “From Cow to Milk” yang menyajikan bagaimana proses pengolahan susu di pabrik Cimory. Di ruangan teater yang cukup untuk 70 orang inilah pengunjung tenggelam dalam kemewahan pabrik Cimory yang begitu bersih dan higienis.
Selesai menonton film, pengunjung disuguhkan dengan santapan siang yang menggugah selera. Ditambah lagi, demonstrasi cara membuat milk shake ala Cimory yang dipandu oleh tour guide bernama Mr. Cow. Selesai menyantap hidangan dan mencicipi lembutnya milk shake, pengunjung diberikan oleh-oleh berupa goodie bag. Didalamnya terdapat berbagai macam produk Cimory yang telah menjadi best seller. Sebagai pemanis, Anda juga akan diberikan pin bergambarkan ikon sapi Cimory.
Saat reporter berkunjung ke Cimory, Sekolah Global Mandiri Jakarta tengah asyik bermain dengan hewan pemamah biak yang begitu gemuk. Rupanya, sekolah yang terletak di daerah Cakung, Jakarta Barat ini sudah menjadi pelanggan setia Cimory. Kesesuaian program Cimory Dairy Tour dengan kurikulum sekolah menjadi alasan utama untuk kembali lagi. “Tema pembelajaran sendiri kita ambil tematik, jadi kita ambil di alam sampai mereka (siswa didik – red) tahu pemanfaatan sumber daya alam dan susu. Itulah alasan mengapa kami memilih Cimory.”, tutur Ms. Yenny, staf pengajar di Sekolah Global Mandiri.
Berbagai fasilitas yang disuguhkan Cimory, mulai dari cow milking sampai membuat milk shake, dinikmati oleh peserta yang masih duduk di kelas 1 hingga 4 sekolah dasar ini. Penjelasan yang diberikan oleh pihak Cimory pun jelas, sehingga anak-anak mudah mengerti dan mengikuti program yang disajikan. “Tepat dan jelas banget! Anak-anak suka. Programnya bagus, mereka (anak didik – red) bisa langsung belajar. Udah gitu tempatnya sejuk dan gak terlalu jauh dari Cakung hanya 2 jam perjalanan. Pelayanannya good. Puas deh pokoknya!”, sambung Ms. Yenny.
Rombongan yang terdiri dari 52 siswa sekolah dasar ini mendapatkan pengalaman edukatif yang tidak mereka dapatkan di kelas. Dairy Educational yang dikonsepkan melalui Cimory Dairy Tour pun tersampaikan kepada pengunjung. “Sumbangsih kami kepada Indonesia ya melalui Cimory ini. Masyarakat bisa mendapatkan asupan protein sekaligus bisa mengetahui bagaimana proses pengolahan apa yang mereka konsumsi itu.”, kata Donny.

Ada satu hal lagi yang tentunya dapat membuat Anda memutuskan untuk memilih Cimory sebagai pengisi liburan Anda dan keluarga. Paket wisata edukatif Cimory Dairy Tour bisa anda nikmati hanya dengan merogoh kocek sebesar Rp. 90.000,00 saja! Harga yang ekonomis didukung dengan fasilitas yang begitu fantastis, tentunya akan memuaskan hasrat berlibur Anda bersama keluarga. Yuk ke Cimory! :-)

(feature)

artikel asli interview ke Chimory, Cisarua Bogor ini menjadi 10 feature terbaik se - PTS Kopertis III

0 komentar:

Posting Komentar

my collection

About Me

Pengikut

Diberdayakan oleh Blogger.